24 November 2024

Pj Bupati Kampar Rapat bersama Goorita terkait Pembangunan UMKM Halal Hub kampar 


8820 views

Jakarta - setelah mengikuti zoom bersama Menko bidang Kemaritiman dan Investasi RI, Pj Bupati Kampar mengunjungi kantor Goorita di pabrik PT. Pabrik Kaos Aseli, membahas pembangunan UMKM Halal Hub Goorita yang akan di buat di kampar. Jum'at/2/12/22 

Dalam kunjungan Pj Bupati Kampar ini di hadiri oleh beberapa pejabat OPD terkait yaitu Sekda kampar Drs. Yusri , M.Si, Asisten II Suhermi ,ST , Kadis Kominfosandi Yuricho Efril .SSTP, kadis Perikanan Zulfahmi, Zulher Ketua forum UMKM Kampar dan dari Goorita hadir Yuwono Wicaksono CEO and Founder Goorita, Fikrul Manan Chief Of Bussiness Development Goorita, Adrian Baskoro Advisor Goorita, Tonny Adam Theoyana Manager Halal Hub, Salistiya Windana CEO Office Goorita 

Dalam hal ini Yuwono Wicaksono CEO and Founder Goorita memaparkan kepada Pj Bupati Kampar dan rombongan bahwa pembangunan UMKM Halal Hub Goorita berharap kepada Pemkab Kampar agar kalaborasi ini bisa mendapat hasil yang positif, ditambahkan Yuwono Wicaksono UMKM  Halal Hub Kampar adalah program nyata sinergisitas antara swasta dan pemerintah  daerah. "Kami, Goorita siap membantu dan membawa produk lokal Kampar menjadi raja dan motor penggerak produk lokal hinggga mendunia," 

Ekosistem pengembangan produk halal berbasis platform digital itu diharapkan menjadi motor sinergi dan kolaborasi pemangku kepentingan (stakeholders) mengakselerasi pengembangan UMKM dan produk halal Indonesia menjadi tuan rumah di negeri sendiri dan menguasai pasar global. Goorita melihat potensi produk pertanian dan perkebunan yang dihasilkan UMKM di daerah ini dapat dioptimalkan sehingga bisa bersaing di pasar lokal dan global.  

Adapun fasilitasi yang telah dan akan dikembangkan bersama untuk mendukung tujuan tersebut yaitu dengan membangun UMKM Halal Hub yang terdiri dari ruang workshop pembinaan, ruang konsultasi UMKM, ruang sinergi antar dinas, ruang paguyuban UMKM dan logistik hub. Sedangkan untuk pengembangan langsung produk UMKM yang memerlukan ruang packaging storage akan segera dimulai pembangunannya.  

Pj bupati kampar menyampaikan dalam rapat siap mempasilitasi sesuai dengan kebutuhan dan apapun sesuai regulasi yang ada, berharap pembagunan UMKM Halal Hub Goorogi ini berjalan dengam lancar, berharapa UMKM Halal Hub Kampar ini siap bawak produk Lokal mendunia 

UKM Halal Hub kampar diharapkan menjadi salah satu langkah strategis yang terintegrasi yang akan menjadi kekuatan ekonomi daerah Kampar dan nasional serta menjadi andalan pengembangan UMKM dan produk halal menjadi raja di nusantara dan andalan di pasar global. 

Selanjutnya Pj Bupati Kampar bersama Goorita melakukan tanda tangani Nota kesepahaman (MOU) 

(Diskominfosandi/Ck)

Artikel Terkait