Loading
Pekanbaru, – Bupati Kampar, H. Ahmad Yuzar, S.Sos, MT, menghadiri Rapat Koordinasi Perencanaan Pembangunan Provinsi Riau yang dipimpin langsung oleh Gubernur Riau, H. Abdul Wahid. Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Melati, Gedung Extension ,Kantor Gubernur Riau, dan dihadiri oleh seluruh Bupati dan Walikota se-Provinsi Riau yang diadakan di Ruang Rapat Melati Kantor Gubernur Riau ,17 April 2025
Rapat ini bertujuan menyelaraskan perencanaan pembangunan antara Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kabupaten/Kota sebagai dasar penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2026 yang terpadu, efektif, dan berkelanjutan.
Dalam forum tersebut, Bupati Kampar menyampaikan sejumlah usulan prioritas pembangunan Kabupaten Kampar yang diharapkan dapat memperoleh dukungan dari APBD Provinsi Riau maupun APBN Tahun Anggaran 2026, di antaranya:Peningkatan mutu pendidikan, khususnya penyediaan infrastruktur pendidikan di daerah terpencil; Penguatan layanan kesehatan, termasuk usulan peningkatan status Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dari tipe C menjadi tipe B, guna memperluas kapasitas dan mutu layanan kesehatan rujukan; Pengembangan potensi pariwisata daerah, sebagai salah satu pendorong pemulihan dan pertumbuhan ekonomi lokal.
Bupati Kampar pada kesempatan tersebut juga mengangkat persoalan tunda bayar yang sedang dihadapi Pemerintah Kabupaten Kampar, yang berdampak pada pelaksanaan program dan pelayanan kepada masyarakat. Ia menyampaikan harapan agar Pemerintah Provinsi Riau dapat memfasilitasi penyampaian permasalahan ini ke pemerintah pusat.
“Melalui forum ini, kami berharap berbagai usulan dan permasalahan strategis daerah dapat memperoleh perhatian dan tindak lanjut dari Pemerintah Provinsi serta menjadi bagian dari rencana pembangunan nasional,” ujar Bupati Kampar.
Bupati Kampar juga menyoroti kondisi bencana banjir yang terjadi di sejumlah wilayah Kabupaten Kampar baru-baru ini, yang berdampak terhadap infrastruktur, lahan pertanian, pemukiman, dan kehidupan sosial ekonomi masyarakat. Ia berharap adanya koordinasi dan dukungan dari Pemerintah Provinsi, khususnya melalui alokasi bantuan darurat maupun penanganan jangka menengah untuk memitigasi dampak banjir ke depan.
Dalam rapat tersebut, Bupati Kampar turut didampingi oleh jajaran Kepala Perangkat Daerah diantaranya :Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Ardi mardiansyah, S.STP, M.Si ,Kepala Dinas Perikanan Ir. Zulfahmi, Kepala Dinas Pertanian Nur Ilahi Ali SP. M.MA, Kepala Dinas Perkebunan dan Kesehatan Hewan Marahalim, S.PT, Kepala Dinas Kesehatan dr.Asmara Fitra Abadi MM, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBP3A) H. Edi Aprizal M.Si, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Drs. Agustar, M.Si kepala dinas pendidikan,kepemudaan dan olahraga H.Aidi, SH, M.Si
Kehadiran para kepala perangkat daerah tersebut menunjukkan komitmen kuat Pemerintah Kabupaten Kampar dalam menyusun dan mengawal kebijakan pembangunan yang selaras dengan arah pembangunan Provinsi Riau.
Gubernur Riau, H. Abdul Wahid, dalam arahannya menyampaikan bahwa seluruh usulan yang disampaikan oleh Bupati dan Walikota akan dihimpun dan disampaikan ke pemerintah pusat.
“Usulan-usulan yang telah disampaikan oleh Bupati dan Walikota ini akan kita kawal dan bersama - sama kita teruskan ke tingkat pusat, agar dapat ditindaklanjuti dalam proses perencanaan nasional. Pemerintah Provinsi akan selalu menjadi penghubung dan fasilitator antara daerah dan pusat,” ujar Gubernur Riau.
Rapat diakhiri dengan penandatanganan kesepakatan bersama dan sesi foto antara Gubernur dan para kepala daerah.(Diskomimfo Kampar/CK)