29 November 2024

MTQ Tingkat Provinsi ke-41 Resmi di Buka, Kampar Siap Rebut Kembali Juara Umum. 


MTQ Tingkat Provinsi ke-41 Resmi di Buka, Kampar Siap Rebut Kembali Juara Umum. 
46810 views

Indragiri Hulu - Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-41 tingkat Provinsi Riau tahun 2023 resmi di buka secara langsung Plt Gubernur Riau Brigjen TNI (Purn) Edi Natar N, M.IP, Sabtu malam (11/11/2023).

Bertempat di Kawasan Wisata Danau Raja Rengat Indragiri Hulu, pembukaan yang dimulai dengan Defile Kafilah tersebut dihadiri langsung Pj Bupati Kampar H Muhammad Pirdaus,SE,MM didampingi isteri drg. Yusi Firdaus,MM dan Sekda Kampar Hambali,SH,MH serta para kepala OPD dilingkungan Pemkab Kampar. 

Diikuti sebanyak 12 Kabupaten/Kota se-Provinsi Riau, untuk MTQ ke-41 tahun 2023 ini kabupaten kampar mengikutsertakan kafilah sebanyak 67 peserta, Official, pelatih dan pendamping.

Perlombaan yang dimulai pada minggu 12 November 2023 besok, Kafilah kampar akan mulai mengikuti 9 cabang dan 26 golongan yang akan diperlombakan dengan jumlah terdiri dari laki laki sebanyak 33 orang, dan perempuan sebanyak 34 orang.

Menempati posisi ke- IV pada MTQ ke-40 di Rokan Hilir, Firdaus berharap semoga pada MTQ kali ini kampar bisa meraih 3 besar, dan kita juga bertekad bisa kembali meraih juara umum yang sebelumnya di raih saat menjadi tuan rumah.

Kepada seluruh kafilah kabupaten kampar, Firdaus minta untuk selalu menjaga kesehatan, pola makan, serta tampil semaksimal mungkin guna meraih juara umum dan bisa nantinya mengikuti ajang yang lebih tinggi. "Ucap Pirdaus".

Sementara itu Plt Gubernur Edi Natar, saat membuka pelaksanaan MTQ menyampaikan apresiasi dan terimakaish kepada tuan rumah Kabupaten Inhu. Dimana pemda Inhu sudah beberapa bulan belakangan ini telah bertungkus lumus guna mempersiapkan penyelenggaraan mulai dari pembukaan dan pelaksanaan pertandingan MTQ ini.

Kepada Kabupaten/Kota, Edi juga mrnyampaikan apresiasi atas dedikasi dan partisipasi guna mensukseskan pelaksanaan MTQ ini dari awal hingga akhir nantinya. Kepada dewan hakim, Edi juga minta keadilan dalam setiap memimpin perlombaan.

Hal diatas juga merujuk pada tema pelaksanaan MTQ ke-IV tahun 2023 di Idragiri Hulu, " Merajut generasi Qiroati, berilmu amaliyah dan beramal Ilmiah". 

Selain Plt Gubernur Riau Edi Natar, hadir juga pada penutupan pada malam tersebut Kanwil Kemenag Provinsi Riau H Muliardi, Forkopimda Riau, Bupati tuan rumah Inhu Rezita Meylani, para Bupati/walikota, Sekda/Sekdako se Provinsi Riau, serta para Kepala OPD dilingkungan Pemda Kampar dan Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Kampar.(Diskominfo/Mzk).

Artikel Terkait