27 November 2024

Asisten II Setda Kampar Suhermi ST Hadiri Tabligh Akbar 1 Muharram 1445 H di Masjid Habiburrahman DIC Kota Dumai.


5538 views

Kota Dumai - Pj Bupati Kampar diwakili Asisten II Bidang Pembangunan dan Perekonomian Setda Kampar Suhermi, ST menghadiri tablig dalam rangka memperingati tahun baru islam 1 Muharram 1445 H yang di laksanakan di Dumai Islamic Center (DIC) Kota Dumai. Senin (17/7/2023).

Selain Asisten II Setda Kampar juga tampak hadir Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Provinsi Riau Drs. H.Masrul Kasmy. Wali Kota Dumai H. Paisal, SKM.MARS, Mantan Gubernur Riau Ir.H. Arsyadjuliandi Rachmad. M.B.A , para syekh dan Ribuan Jamaah Tablik se Provinsi Riau dan Kepri yang melakukan i'tikaf di Masjid Habiburrahman DIC Kota Dumai.

Tahun baru islam atau yang dikenal dengan 1 Muharram 1445 H jatuh pada tanggal 19 Juli 2023 mendatang, untuk itu dalam rangka memperingati hari tersebut, Pemerintah Kota Dumai menggelar takblik akbar 1 muharram 1445 H yang mendatangkan ustadz Ebit Lew dari Negara Malaysia

Usai tabligh Akbar, Asisten II Bidang Pembangunan dan Perekonomian Setda Kampar Suhermi, ST menyampaikan bahwa tahun baru islam ini dirayakan oleh seluruh ummat islam di dunia. Pada tahun baru islam 1 Muharram ini suatu kesempatan bagi umat muslim untuk memulai kembali dan memperbaiki diri dan  juga memberi harapan baru serta kesempatan untuk meningkatkan ibadah dan memperbaiki diri.

Dengan peringatan 1 Muharram ini mari kita jaga silaturrahmi diantara kita, mari kita memperkuat persatuan dan kesatuan sehingga apa yang menjadi tujuan dan harapan kita di tahun ini bisa kita wujudkan bersama dengan terus memperbaiki diri dan mendekatkan diri kepada allah SWT (Diskominfo Kampar)

Artikel Terkait