28 November 2024

Sempena HUT RI ke-79, Pj Bupati Kampar ;  laksanakan Kegiatan yang menyentuh Rakyat. 


2165 views

BANGKINANG KOTA - Dalam rangka untuk memeriahkan Hari Jadi Provinsi Riau ke-67, dan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-79 tahun 2024 tingkat Kabupaten Kampar.

Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar dalam hal ini nantinya harus melaksanakan berbagai kegiatan, dan hiburan serta Tabliq Akbar untuk masyarakat kabupaten kampar.

Hal tersebut ditegaskan Pj Bupati Kampar Hambali, SE,MH saat memimpin rapat persiapan Hari Jadi Riau ke-67 tahun 2024, dan HUT RI-ke 79 tahun 2024 di Ruang rapat lantai III Kantor Bupati Kampar, rabu (31/7/2024).

Dalam rapat yang diikuti seluruh Kepala OPD dan para Camat tersebut, Pj Bupati Kampar menyebut bahwa satu minggu menjelang puncak Hut RI akan dilaksanakan berbagai kegiatan, perlombaan dan hiburan rakyat yang dapat dirasakan oleh masyarakat. 

Lebih lanjut, Hambali menyampaikan bahwa direncanakan H-7 telah mulai dilaksanakan berbagai kegiatan. Baik hiburan Rakyat setiap malam, dan Panjat Pohon Pinang di Bangkinang Riverside.

Begitu juga Lomba Nangkap Itik di Sungai Gelombang Sipungguk, Lomba Cipta Menu, Jalan Santai di Lapangan Pelajar Bangkinang, serta Tabliq Akbar oleh Ustadz dari Ibukota nantinya.
."terang Hambali".

Sementara untuk puncak Hari Jadi Riau ke-67 tahun 2024, pemda kampar akan melaksanakan upacara bendera pada Juma'at pagi tanggal 9 Agustus 2024 di Lapangan Pelajar Bangkinang.

Sedangkan untuk rangkain puncak Hut RI pada 16 Agustus 2024 seperti biasa akan dimulai dengan kegiatan Apel Tabtu dan Pawai Obor di Lapangan Mapolres Kampar, serta pukul 24.00 Wib Renungan Suci di Makam Pahlawan.

Selanjutnya pada sabtu, 17 Agustus 2024 pukul 07.00 wib dimulai dengan Upacara bendera di Lapangan Kantor Bupati Kampar, selanjutnya pukul 10.00 Wib Detik-detik Proklamasi, pemberian Remisi di Lapas Bangkinang.

Kemudian kegiatan Anjang Sana ke salah satu Panti, pada pukul 17.30 wib Penurunan Bendera Merah Putih, serta malam hari dilanjutkan acara Resepsi Kenegaraan di Halaman Rumah Dinas Bupati."tutur Hambali".(Diskominfo/Mzk).

Artikel Terkait