26 November 2024

Jamaah Haji Kampar kloter 5 tuntaskan Umrah Wajib. 


53439 views

Makkatul Mukarramah : Jamaah Haji kabupaten Kampar yang tergabung dalam kloter 5 BTH selesai melaksanakan umrah wajib, rangkaian umrah wajib dimulai dengan dilaksanakan Miqat 

Makani di Bir Ali saat jamaah haji Kampar meninggalkan Madinah menuju Mekkah pada 
hari Sabtu (25/05). 

Selanjutnya jamaah haji Kampar ini melaksanakan tawaf,sya’i dan tahallul pada hari Sabtu malam waktu Saudi dimulai jam 10 malam hingga Ahad dini 
hari. 

Demikian dikatakan Pembimbing Ibadah Kloter 5 Fuadi Ahmad yang didampingi ketua Kloter 5 BTH Khairul Sabri langsung dari Mekkah.

Jamaah haji Kampar kloter 5 BTH baru bisa melaksanakan tawaf dan sa’i di malam hari 
cuaca di malam hari tidak panas dan memberikan waktu istirahat bagi jamaah setelah 
melakukan perjalanan panjang dari Madinah menuju Mekkah,kata Fuadi.

Pelaksanaan tawaf dan sa’i sendiri dilaksanakan di pelataran ka’bah dan bukit Safa dan 
Marwah bagi jemaah biasa yang dipandu oleh petugas kloter 5 BTH yakni Fuadi 
 Ahmad,Khairul Sabri,Abu Nawas dan Ilham Kurniadi. Sementara bagi jamaah lansia dan 
Risti tawaf dan sa’i dilakukan di lantai 3 Masjidil haram yang dipandu oleh Harianto Arbi.Sebagai  petugas haji kabupaten Kampar.

“Bagi jamaah lansia dan jamaah dengan resiko tinggi mereka tawaf dan sa’i di lantai 3 
karena pemerintah Saudi menyediakan jalur khusus di lantai 3 namun jalur tawaf nya 
 agak panjang,untuk satu putaran saja jarak tempuhnya sampai 1 kilomete”kata Fuadi 
yang juga menjabat sebagai Kepala Kemenag Kampar ini.

Setelah selesai melaksanakan rangkain umrah wajib ,maka semua jamaah haji Kampar kloter 5 pulang ke pemondokan maktab untuk beristirahat dan melepas pakaian umrah, mengingat tawaf dan sa’i yang dilaksanakan menguras fisik jamah,sebut Fuadi. (Diskominfo Kampar /Harianto Arbi)

Artikel Terkait