29 November 2024

Berbagai Kreasi Warnai Panggung Disabilitas, Pj. Ketua TP. PKK Kab. Kampar : Berbeda Bukan Untuk Dibedakan


Berbagai Kreasi Warnai Panggung Disabilatas, Pj. Ketua TP. PKK Kab. Kampar : Berbeda Bukan Untuk Dibedakan
8391 views

Bangkinang Kota,  SLB Negeri Bangkinang Peringati Hari Penyandang Disabilitas Internasional Tahun 2023 atau International Day of Disabled Persons. Hal ini dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan pemahaman tentang isu-isu disabilitas dan memobilisasi dukungan terhadap martabat, hak-hak, dan kesejahteraan para penyandang disabilitas. Ini peringatan kali pertama yang dilaksanakan di Kabupaten Kampar yang diwarnai dengan tampilan beragam seni yang dikemas dalam bentuk Panggung Disabilitas, mengambil tempat di Taman Kota pada Sabtu malam (2/12).

Hadir dan didapuk untuk membuka acara ini yakni Pj. Ketua TP PKK Kabupaten Kampar drg. Yusi Firdaus, MM yang tampak didampingi oleh Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Kampar H. Aidil, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kampar Zamhur dan Ipda. Fitri selaku Kapolsek Bangkinang Kota.

Tampak kedatangan Yusi disambut hangat oleh para murid SLB  Negeri Bangkinang bersama Kepala Sekolah Mastur dan para pendidik lainnya, dengan menyerahkan sehelai Kain Batik Kampar hasil karya Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) binaan SLB Negeri Bangkinang.

Acara Panggung Disabilitas ini diawali penampilan Tari Persembahan oleh para murid SLB Negeri Bangkinang. Meski tidak sempurna namun mereka mampu menampilkan persembahan yang luar biasa apik. 

"Seperti yang kita lihat, mereka memiliki banyak kemampuan di tengah keterbatasan mereka dan tak kalah dengan kita yang tak kurang satu apapun. Dan saya sendiri menjadi saksi bahwa hasil karya mereka sangat luar biasa, dan saya juga menggunakan karya mereka. Dan kita juga ketahui banyak ajang dan event di luar sana mereka ikuti dan mereka menorehkan prestasi yang luar biasa. Untuk itu mari kita peduli, mari kita sayangi dan mari kita sama-sama membimbing dan bangkitkan kepercayaan diri mereka, karena meski mereka berbeda tetapi bukan untuk dibedakan" himbau Yusi.

"Peringatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan manfaat yang dapat diperoleh dari integrasi penyandang disabilitas dalam setiap aspek kehidupan politik, sosial, ekonomi dan budaya serta untuk meningkatkan kesadaran dan mempromosikan hak-hak dan perspektif penyandang disabilitas" tambah Yusi dengan haru.

Setelah membuka acara ini tampak Yusi secara langsung menyaksikan berbagai penampilan siswa/siswi dalam Panggung Disabilitas yang mengambil judul Perbedaan Bukan Untuk Dibedakan, mulai dari tarian, nyanyian, pantomin bahkan mereka juga menampilkan Stand Up Komedi yang tak kalah lucunya yang kemudian diakhiri dengan peragaan busana oleh para siswa/siswi tersebut. Haru tampak bergelayut dibola mata beliau. Ditambah mendengarkan bacaan Puisi dari salah satu siswa Kelas X SLB Negeri Bangkinang, yang mengambul judul " Kami Berbeda". Tak pelak lagi Pj. Ketua PKK Kabupaten Kampar dan yang hadir tak kuasa menahan air mata. 

Seperti yang dilaporkan dan disampaikan oleh Kepala Sekolah SLB Negeri Bangkinang ini, mereka memiliki anak-anak yang berkebutuhan khusus yang komplit, mulai dari tuna rungu, tuna grahita, buta, anak dengan penyandang autisme dan lainnya dan rata-rata semua memiliki kemampuan dan keterampilan yang mumpuni sesuai kegemaran mereka masing-masing. 

Dan pada Panggung Disabilitas ini Pj. Ketua TP PKK beserta tamu undangan berkenan melakukan percikan warna dengan kuas di atas kain sebagai bentuk dukungan terhadap kreatifitas membatik pada SLB Negeri Bangkinang. Dalam hal ini Pj. Ketua TP PKK Kabupaten Kampar seperti yang biasa dilakukan, bagi-bagi souvenir pada para siswa/siswi serta tak lupa mengajak para tamu undangan berkenan membeli berbagai produk yang berasal dari kreatifitas siswa/siswi SLB Negeri Bangkinan. Yusi selanjutnya berkenan lakukan sesi foto bersama sebelum meninggalkan tempat acara. (Diskominfo/EMS).

Artikel Terkait