26 November 2024

Usai Rakor Aniv Karhutla di polres kampar, Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja SIK beserta rombongan tinjau dan saksikan simulasi pemadaman kebakaran di  PT Tasma Puja. 


6705 views

Kampar - Usai Rakor Anev Karhutla di polres kampar bersama Pj Bupati Kampar Muhammad Firdaus SE.MM , Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja SIK beserta rombongan tinjau dan mensaksikan simulasi pemadaman kebakaran di komplek PT Tasma Puja Kampar, Senin (9/10/2023)

Turut hadir pada simulasi dan peninjauan peralatan Pemadam Kebakaran diantaranya dari PT Tasma Puja Direksi bagian tanaman Ir Sahrul, Andang ST Direksi Bagian Teknik, Dedy Hermansyah Siregar SP Maneger Kebun, Kadis BPBD Drs Agustar MSi. Para Pejabat Utama Polres Kampar dan para Karyawan PT Tasma Puja Kecamatan Kampar. 

Kapolres Kampar Ronald Sumaja menyatakan apresiasi terhadap kesiapan kepada PT Tasma Puja dalam melaksanakan penaggulangan bencana karhutla khususnya di wilayah kerja PT Tasma Puja.

"Saya sangat mengapresiasi PT Tasma Puja, Karena dalam mencegah karhutla PT Tasma Puja telah mempunyai peralatan dalam menanggulagi bencana karhutla ini" ujarnya

Ronald berharap agar hal ini dapat dilaksanakan oleh perusahanan-perusahaan yang ada di wilayah Kampar, sehingga karhutla di wilayah kampar dapat di tekan hingga menjadi zero titik kebakaran.

Sementara itu Meneger Kebun PT Tasma Puja Dedy Hermansyah Siregar SP mengatakan siap melaksanaakan hasil rapat koordinasi Anev yang telah dilakukan bersama pemkab Kampar dan instansi terkait dalam menekan titik kebakaran di wilayah kabupten Kampar.

"Dengan simulasi ini, kami siap melaksanakan pencegahan dan penaggulangan karhutla khususnya di wilayah kerja PT. Tasma Puja .

Dedy menambahkan tentunya ini tidak terlepas dari dukungan pemkab Kampar, Instansi terkait, TNI /Polri, Pihak Kecamatn dan Desa dalam mencegah karhutla, sehingga tidak terulang seperti tahun-tahun sebelumnya" Tutup Dedy (Diskominfo Kampar RyD)

Artikel Terkait