27 November 2024

Kembali Atlit Panjat Tebing Kampar Raih Medali Emas dan Perunggu Kejurprov FPTI 2023 di Inhu. 


8763 views

Inhu : Membanggakan setelah di Hari Pertama Kontingen Panjat Tebing Kampar M. Fauzan Akbar Raih Medali Emas, pada hari ini (Jumat, 11/08/2023) tim panjat tebing Kampar kembali meraih dua medali yakni Medali Emas yang ditorehkan oleh Ramadhan Dan medali Perunggu dipersembahkan oleh Muhammad Akbar, kedua-duanya pada kategori Bouder kelas Umum Putera. sementara Perak diraih oleh Satrio Fajar Pradaha dari Kabupaten Bengkalis. 

"Alhamdulillah.... Allahhuakbarrr....begitu teriakan haru dari seluruh tim Kontingen Kampar yang menyaksikan lomba begitu atlit Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kabupaten Kampar menyentuh tombol Finish 

Alhamdulilah Hasil kopetisi malam ini Kontingen Kampar kembali mempersembahkan dua medali pada kejuaraann  Provinsi FPTI yang digelar  Reba Kabupaten Indragiri Hulu tepatnya di arena Panjat Tebing Pematang, Jumat (11/8/2023) 

Demikian dikatakan Plt Ketua Umum FPTI Kampar Kahirul Azmi yang didampingi  yang didampingi Meneger Kontingen Kampar M. Rival , ST yang dampingi oleh Pelatih Isra Kirana, Official Anna Kirana, Kejuaran ini digelar oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Riau sebagai ajang pemanasan Pra PON. 

Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh Kontingen Kampar yang telah berjuang untuk Kabupaten Kampar, terkhusus Pj Bupati Kampar Muhammad Firdaus SE.MM dan Pj Ketua TP PKK Kabupaten Kampar drg. Yusi Prastiningsih, SE, MM serta masyarakat Kampar yang telah mensupport dan mendoakan tim Kampar pada Kejurprov FPTI Riau ini " Kata Kahirul Azmi. (Diskominfo Kampar)

Artikel Terkait