25 November 2024

Lantik Pengurus ISORI Kabupaten Kampar, H. Aidil Tegaskan Bersinergi Bersama Dalam Peningkatan Prestasi Olahraga Di Kabupaten Kampar. 


Pelantikan Pengurus ISORI Kabupaten Kampar
10561 views

Bangkinang Kota, Memberikan pengertian arti strategis akan pentingnya olahraga kepada masyarakat, tentu dibutuhkan pengetahuan dan orang-orang yang ahli dibidang olahraga, selain melalui pendidikan formal, sosialisasi, perlu juga adanya wadah yang menaungi para insan olahraga, pembina olahraga, ahli ilmu olahraga bahwa akan pendidik dibidang olahraga itu sendiri. 

Seperti halnya pemerhati olahraga di Kabupaten Kampar telah membentuk salah satu wadah yang dinamakan Ikatan Sarjana Olahraga Indonesia (ISORI) Kabupaten Kampar, dan meletakkan para ahli ilmu olahraga kedalam kepengurusan yang dilantik pada Kamis (13/7).

Bertempat di Aula Kantor Bupati Kampar Pj. Bupati Kampar, yang dalam hal ini diwakilkan kepada Plt. Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kampar H. Aidil berkenan melantik pengurus ISORI Kabupaten Kampar periode 2023-2027. Tampak hadir  Ketua Umum ISORI Prov Riau Dr. Masrur ZN,M.PD, Sekretaris Umum KONI Kabupaten Kampar Taufik, SH, Perwakilan dari Kodim 0313/ KPR, Polres Kampar dan Baralyon 132/BS.

Dalam arahannya Kepala Dinas Dikpora Kabupaten Kampar setelah lantik Dr. Jufrianis,SPd, M.Pd beserta pengurus ISORI Kabupaten Kampar, sampaikan apresiasi kepada Pengurus ISORI Kabupatrn Kampar yang baru saja dilantik dan berkomitmen akan memberikan dukungan penuh kepada ISORI Kabupaten Kampar.

"Dengan dilantiknya Pengurus ISORI Kabupaten 
Kampar ini, saya berharap nantinya akan adanya pembinaan dan pengembangan keolahragaan khususnya di Kabupaten Kampar serta dapat memberikan pengertian kepada khalayak luas untuk mewujudkan tujuan pembangunan di Daerah melalui olahraga, sehingga orang sadar bahwa olahraga penting" demikian dikatakan Aidil

Ditambahkan Aidil karena kepengurusan 
ISORI ini banyak diisi oleh para sarjana-sarjana olahraga untuk itu kedepan diharapkan dapat bersinergi dengan Dinas terkait khususnya Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kampar dalam berbagai program guna peningkatan dunia olahraga di Kabupaten Kampar.

Pemerintah Kabupaten Kampar menyampaikan harapan kepada ketua dan 
pengurus lainnya agar melakukan pendataan terhadap para 
sarjana olahraga di seluruh Kabupaten Kampar. Sebab, sarjana olahraga tidak hanya di perguruan tinggi tapi juga ada yang mengajar di tingkat SMA, SMP dan SD.


 Dengan demikian kita bisa tahu kebutuhan apa saja yang akan menunjang kesuksesan 
setiap program-program organisasi di Daerah dan dapat membantu program pembinaan olahraga di Kabupaten Kampar kedepannya. (Diskominfo Kampar /EMS)

Artikel Terkait