26 November 2024

Hadiri Tahlilan 40 Hari Salah Seorang Kerabat, Sekaligus Syukuran Atas Telah Dilantik Sebagai Pj. Bupati Kampar, Firdaus : Mohon Doa Restu Dan Dalam Mengembankan Amanah. 


Pj Bupati Kampar Hadiri Tahlilan 40 Hari Salah Seorang Kerabat
4650 views

Kubang, Kecamatan Tambang. Setelah lewati giat sebelumnya berupa silahturahmi bersama Ninik Mamak Datuk Sinaro Persukuan Melayu Desa Teratak Buluh, Pj. Bupati Kampar Muhammad Firdaus, SE,MM langsung hadiri acara Tahlilan 40 hari wafatnya salah seorang kerabatnya Alm. Nazrul Razak, dan sekaligus syukuran atas telah dilantik sebagai Pj. Bupati Kampar beberapa waktu lalu, Minggu (25/6).

Masih didampingi oleh Kepala Dinas Komunikasi Informasi dan Persandian Kabupaten Kampar Yuricho Efril, S.STP, Pj. Bupati Kampar ikuti dua acara ini yang bertempat di kediaman keluarga besar Pj. Bupati Kampar. Tampak juga Anggota DPR RI/MPR RI Dr. Misharti, S.Ag, MSi, dan keluarga besar Pj. Bupati Kampar, serta acara ini dipandu oleh Ustad Yadi selaku penceramah pada acara ini.

Setelah mengikuti Tahlilan, dalam acara ini berkenan memberikan sambutannya, Pj. Bupati Kampar mengajak para tamu undangan yang hadir dengan kerendahan dan keikhlasan hati untuk mendo'akan almarhum agar segala amal ibadah beliau diterima oleh Allah, SWT, dan diampuni segala disa semasa hidup.

"Saya juga memohon doa restu dan dukungan dari masyarakat atas diberikannya amanah kepada saya sebagai Penjabat Bupati Kampar dalam menjalankan roda Pemerintahan ke depan, saya berharap amanah ini bisa dijalankan dengan sebaik mungkin sesuai dengan tugas dan aturan yang sudah ditetapkan" demikian Firdaus menyampaikan.

"Pada kesempatan ini, mari kita juga  memanfaatkan untuk saling bersilahturahmi bersama, karena yakinlah dengan adanya silaturahmi maka akan tercipta suatu hubungan yang baik, dan kerukunan akan terjalin serta suasana tentramtercipta saat bertemu satu sama lain." Tambah Firdaus.

Dalam pesan yang tersirat dalam Tausiah singkat yang disampaikan, bahwa Takziah atau peringatan kematian sebagai pengingat kita untuk selalu melakukan kebaikan dan memberikan manfaat bagi orang lain, sehingga orang lain akan mengingat semua kebaikan yang telah kita torehkan. Kemufian Pj. Bupati Kampar berkenan makan bersama dengan para keluarga besar dan tamu undangan yang hadir. (Diskominfo/EMS)

Artikel Terkait