22 November 2024

Hadiri Halal bi halal dan Khitanan Massal Persatuan Tarbiyah Islamiyah Ranting Aursati Kecamatan Tambang, Pj Bupati Kampar ; Mari Kita Perkuat, Kebersamaan, Persatuan, dan Sinergitas Bangun Negeri. 


10939 views

Tambang - Masih dalam suasana Syawal, Pj Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM menghadiri halal bi halal dan khitanan massal yang di taja oleh Persatuan Tarbiyah Islamiyah (Perti) Ranting Aursati Kecamatan Tambang yang berlangaung di Gedung MDA-TI Desa Aursati Kecamatan Tambang. Senin (2/5/2023). 

Dalam kegiatan ini, selain Pj Bupati Kampar hadir juga Anggota DPR RI Dr. H. Syahrul Aidi Maazat Lc. MA. Ketua DPRD Kampar Muhammad Faisal, ST. Ketua PD Perti Provinsi Riau Buya Ir. Gamal Abdul Nasir, MM, Ketua Tarbiyah Kampar  KH. Muhammad Abdih,Lc  Camat Tambang Drs. Jamilus, Kapolsek Tambang diwakili Kasi UM Aipda Arjunal, Dhanramil diwakili Babinsa Serma M.Junir. Kepala KUA Tambang Dendi Irawan, 

Ketua Persatuan Wanita Tarbiyah Islamiyah (Perwati) Kampar Ir. Nurhasani, MM.Ketua Tarbiyah Ranting Aursati Cecep Putra,S.Pd.I, Kades Aursati Mohd Yanis  SE.I, serta ninik mamak, tokoh adat, tokoh masyarakat dan undangan lainnya. 

Dalam sambutannya Pj Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM menyampaikan terima kasih dan presiasi kepada Perti Ranting Aursati  yang telah menyelenggarakan khitanan massal bagi masyarakat sekaligus halal bi halal dan mengucapkan selamat hari raya idul fitri 1444 H / 2023 M Mohon maaf lahir dan bathin. Semoga amal ibadah kita diterima oleh Allah SWT. 

Dengan kegiatan halal bi halal ini mampu mempererat silaturrahmi antara kita dan juga akan mengutkan ikatan kebersamaan, hal ini sesuai dengan tema yang di angkat dalam kegiatan ini yakni " melalui halal bi halal kita kuatkan ikatan kebersamaan ". Selanjutnya mari kita kuatkan solidaritas kita dalam membangun Kabupaten Kampar serambi mekkahnya Provinsi Riau ini. 

Disampaikan Pj Bupati Kampar bahwa Perkembangan Kabupaten Kampar saat ini luar biasa, Rumah tahfiz kita luar biasa yang mana saat ini jumlah tahfidz 30 Juz kita sekitar 72 orang. Dimana man telah banyak di bangun rumah tahfidz, insya allah akan bertambah lagi para tahfidz tahfidz kita nantinya, hal ini akan memberikan dampak yang luar biasa dan akan memberikan kenikmatan dan keberkahan bagi negeri kita ini. 

Selain itu, Pj Bupati Kampar juga menghimbau kepada masyarakat agar peduli dengan sesama, peduli dengan tetangga, hal ini sesuai dengan program yang telah di buat oleh Pemerintah Kabupaten Kampar yakni program gerakan masyarakat peduli tetangga, dengan kepedukian kita antar sesama, tidak ada lagi masyarakat kita yang tidak makan, tidak akan ada lagi masyarakat kita akan kesusahan makan, dengan demikian kita dapat membantu pemerintahan dalam pengentasan kemiskinan ekstrim di daerah kita ini.

Ketua DPRD Kampar Faisal ST menyampaikan Apresiasi atas telah di taja kegaitan ini  yang mana kegiatan ini merupakan momentum kita untuk saling bermaaf maafan dan bersilaturrahmi antar sesama, selamat hari raya idul fitri Tahun 1444H /2023 M. Mohon maaf lahir dan bathin. 

Dirinya berharap kedepannya mari sama sama kita bangun daerah kita ini dengan persatuan yang telah kita bangun selama ini, melalui potensi Kabupaten Kampar yang luar biasa baik potensi SDA dan SDM, mari sama sama kita bangun sinergititas dan solidaritas untuk kemajuan dan kemakmuran daerah kita ini. 

Selanjutnya, Anggota DPR RI Dr. H. Syahrul Aidi Ma'azaat, Lc.MA menyampaikan  apresiasi kepada masyarakat yang selalu melakukan kegiatan rutinitas ini setiap tahunnya, dengan semangatnya masyarakat kami ikut juga bersemangat dalam membantu akan kebutuhan masyarakat  baik di bidang infrastruktur dan juga pendidikan di Kampar melalui beberapa sekolah Pondok Pesantren yang ada di Kampar 

Dikatakan Syahrul Aidi, pembangunan embung Danau bokuok yang merupakan objek wisata yang berada di Kecamatan Tambang pada tahun ini insya allah akan di lanjutkan dan akan di selesaikan secepatnya sehingga masyarakat nantinya dapat untuk menikmati objek wisata embung danau bokuok tersebut. 

Selanjutnya Laporan ketua panitia yang di sampaikan oleh Ketua Persatuan Tarbiyah Islamiyah Ranting Aursati Cecep Putra  S.PdI menyampaikan bahwa kegiatan ini terselenggara atas semangat dan dukungan dari masyarakat aursati khususnya dari persatuan tarbiyah islamiyah aursati, setiap tahun kita menyelenggarakan halal bi halal dan juga sunatan massal bagi masyarakat, ini berkat kerjasama kita dalam melakukan ukhuwah islamiyah antar sesama, tidak ada perbedaan di antara kita baik itu dari tarbiyah maupun muhammadiyah. 

Dalam kegiatan halal bi halal yang di taja oleh persatuan tarbiyah islamiyah aursati juga di hadiri oleh masyarakat dan juga dari persatuan Muhammadiyah, kita disini sama , tidak ada perbedaan, saling kompak dan saling menghargai satu sama lain, saling peduli dan tanpa membeda bedakan, hari ini kegiatan tarbiayah dihadiri juga oleh muhammadiyah sebalinya di kegiatan muhammadiyah nantinya juga di hadiri oleh masyarakat tarbiyah. (Diskominfo Kampar).

Artikel Terkait