23 November 2024

Lepas Ziarah Kubur Desa Kampung Godang, Pj. Bupati Kampar : Pemerintah Kabupaten Kampar Apresiasi Atas Pelestarian Budaya Aghi Ghayo Onam. 


Hari Raya Onam
9505 views

Kampung Gadang, Kec. Bangkinang, Laksanakan Tradisi yang sudah turun temurun di Kabupaten Kampar Khususnya di Kecamatan Bangkinang yakni Ziarah Kubur di Hari Raya 6 (enam), Pj. Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM lepas Rombongan Ziarah Kubur di 8 Syawal 1444 H, Sabtu (28/4). 

Untuk pelepasan Ziarah Kubur yang pertama pada Hari Raya 6 (enam) ini, bertempat di Dusun Kampung Gadang Desa Pulau Lawas Kecamatan Bangkinang tepatnya di Lokasi Pemakaman Mushiroh. Pj. Bupati Kampar yang tampak didampingi oleh Pj. Sekda Ir. Awan, Msi, Asisten II Setda Kampar Suhermi, ST, Pimpinan OPD di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar, Camat Bangkinang Drs. Darusmar dan Kepala Desa Pulau Lawas Andri Nuras beserta warga Desa Pulau Lawas yang telah memenuhi lokasi makam. 

Dalam sambutan dan pengarahan saat pelepasan Ziarah Kubur dalam Rabgka Perayaan Hari Raya 6 (enam) 1444 H, Pj. Bupati Kampar katakan Ini suatu kebanggaan bagi Masyarakat Kabupaten Kampar, dimana kentalnya rasa persaudaraan dan kekompakan masyarakat Kampar dalam mengekspresikan rasa syukur kepada Allah Swt dalam  merayakan Ziarah Kubur Hari Raya Enam atau “Aghi Ghayo Onam” yang sangat religius ini. 

"Pemerintah Kabupaten Kampar terus berupaya mendukung dan mengapresiasi pelestarian nilai-nilai budaya yang ada di masyarakat. Untuk itu saya selaku PJ Bupatai Kampar mengucapkan Selamat merayakan Hari Enam atau “Aghi Ghayo Onam”, minal Aidin Wal Faizin,  mohon maaf lahir batin.  Demikian Kamsol mengawali sambutan dan pengarahannya. 

"Saya juga berharap agar momen ini benar-benar mampu mengantarkan tatanan kehidupan masyarakat dan bangsa Indonesia yang berlandaskan nilai-nilai agama, akhlak mulia, kebersamaan dan kasih sayang dan terus saling peduli demi terciptanya tatanan masyarakat yang berharkat dan bermartabat, sejahtera dan berkeadaban di bawah naungan rida, maghfirah, dan kasih sayang Allah SWT" demikian ditambahkan Kamsol. 

Selanjutnya Pj. Bupati Kampar setelah berkenan mengikuti prosesi Ziarah Kubur dan Do'a Ziarah Kubur yang dipandu oleh Abuya Umar Ghani, langsung bertolak ke Desa Uwai Kecamatan Bangkinang guna laksanakan Pelepasan Ziarah Kubur Peringatan Hari Raya 6 (enam) 1444 H bersama Gubernur Riau. (Diskominfo/EMS)

Artikel Terkait