20 Mei 2024

Penjabat Bupati Kampar Sambut Tokoh Agama Kenegerian Tapung


10257 views

Bangkinang  Kota - Pj Bupati Kampar Hambali SE.,MBA.,MH menerima audiensi silaturahmi tokoh agama Buya Maliq, dan H. Zulfahmi SH Datuk Setia Pahlawan dari kenegerian Tapung di kediaman rumah Dinas Bupati Kampar. Rabu, 01/05/2024. 

Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen pemerintah daerah dalam membangun kemitraan erat dengan tokoh-tokoh agama sebagai mitra penting dalam upaya memajukan masyarakat Kabupaten Kampar. 

Dalam pertemuan ini suasana keakraban tercipta sejak awal. Tujuan dari audiensi ini tidak hanya sebatas sebagai ritual formalitas semata, namun lebih pada upaya membangun dialog yang konstruktif antara pemerintah daerah dan tokoh agama dan masyarakat. 

Selain silahturahmi, audiensi ini juga membicakan berbagai isu dan tantangan yang dihadapi oleh masyarakat yang dibahas secara terbuka, mulai dari bidang pendidikan, kesehatan, hingga moral dan keagamaan.

Pj Bupati Kampar Hambali mengakui bahwa peran tokoh agama sangatlah penting dalam memberikan arahan moral serta memperkuat nilai-nilai kebersamaan dan gotong royong di tengah masyarakat.

“Audiensi ini juga menjadi momentum untuk membangun komitmen bersama dalam memperkuat kerjasama antara pemerintah daerah dan tokoh agama dalam berbagai program pembangunan.”ucap Hambali 

Pj Bupati Kampar menegaskan bahwa pemerintah daerah siap untuk mendukung berbagai inisiatif dari tokoh agama yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, sekaligus memastikan bahwa hak-hak dan kebutuhan masyarakat terpenuhi.

Ia menambahkan melalui audiensi silaturahmi ini, terbukti bahwa kerjasama antara pemerintah daerah dan tokoh agama memiliki potensi besar untuk membawa perubahan positif dalam memajukan masyarakat. 

“kami yakin dengan membangun kemitraan yang kokoh dan berkelanjutan, Kabupaten Kampar siap untuk menghadapi berbagai tantangan di masa depan dengan penuh keyakinan dan optimisme.”tutur Hambali. (diskomifkampar/CK)

Artikel Terkait